Menjadi fakta unik bahwa para fashion designer diseluruh dunia rata-rata selalu mengikuti perkembangan fashion yang lagi trend di Amerika Serikat ataupun Eropa, contohnya Paris dan Milan yang selalu menjadi arah kiblat para desainer dan paling berpengaruh dalam dunia fashion. Tentunya hal ini menjadi bukti kemajuan dengan terciptanya beragam produk pilihan sehingga masyarakat dapat menentukan sendiri apa yang menjadi pilihannya.
Namun tak semua produk fashion ini dapat dimiliki oleh semua lapisan masyarakat, khususnya 10 brand fashion terkenal paling mewah dan mahal ini. Selain harganya super wow mahalnya, barang-barang branded terkenal ini juga beberapa diantaranya dijual dalam limited editon dan harus melalui proses tawar menawar dalam lelang, bersaing dengan orang-orang berkantong tebal untuk dapat memilikinya. Sahabat kejadiananeh.com berikut 10 Merk/ brand fashion terkenal paling mewah dan mahal di dunia:
Namun tak semua produk fashion ini dapat dimiliki oleh semua lapisan masyarakat, khususnya 10 brand fashion terkenal paling mewah dan mahal ini. Selain harganya super wow mahalnya, barang-barang branded terkenal ini juga beberapa diantaranya dijual dalam limited editon dan harus melalui proses tawar menawar dalam lelang, bersaing dengan orang-orang berkantong tebal untuk dapat memilikinya. Sahabat kejadiananeh.com berikut 10 Merk/ brand fashion terkenal paling mewah dan mahal di dunia:
1. Louis Vuitton Malletier, Louis Vuitton (LV)
Dalam daftar World’s Most Valuable Brands Top #10 Majalah Forbes. Merk Louis Vuitton Malletier menempati peringkat pertama sebagai brand fashion mewah dan termahal di dunia dengan brand value senilai US$ 28,4 Milyar atau bila dirupiahkan sekitar 370,1 Triliun rupiah. Sebuah tas rancangan Louis Vuitton umumnya memiliki harga lebih dari US$ 10.000, dan koleksi arloji Tambour Monogram dihargai sekitar US$ 26.000 hingga US$ 29.000 per buahnya. Tapi, tahukah anda sejarah dibalik kesuksesan Louis Vuitton ini ternyata tak seenak yang dibayangkan.
Copyright Louis Vuitton |
Merk yang diambil dari nama penemunya ini, awalnya hanya memiliki rumah mode kecil di pinggiran kota Jura, Perancis. Pada tahun 1854, berbekal modal nekat ia migrasi ke Paris hanya dengan berjalan kaki sepanjang 400 km untuk mencoba peruntungan nasib, dimana Kota Paris saat itu sudah menjadi kiblat mode dunia. Sesampainya disana ia melamar kerja sebagai pekerja serabutan di Luggagemaker Monsieur Marechal sambil ia mulai belajar mendesain tas dari hasil karyanya sendiri.
Desain tas pertamanya ini diberi nama Malletier à Paris dan rupanya banyak para produsen Tas yang menyukai ciptaannya sampai mereka ikut memproduksi produk tiruan yang serupa dengan Tas Malletier à Paris. Dan pada tahun 1888 saat ia menciptakan pola bahan Damier Cansar sebagai trademark LV, bahan dasar monogram canvas yang jadi desain awal logo LV (brand nya sendiri) Nama Louis Vuitton menjadi sangat terkenal dimata para desainer. Dan ia menjadi salah satu orang yang paling berpengaruh dalam perkembangan dunia fashion sampai detik ini. Lihat juga Fahion Blogger Cantik Indonesia yang Mendunia.
Hermès menempati brand fashion termewah peringkat kedua setelah Louis Vuitton. Dalam daftar Brandz 100 Most Valuable Brands di tahun 2014, Hermès juga masuk peringkat ke 41. Banyak produk Hermès yang sudah sangat terkenal di dunia seperti syal, tas dan Orange Bags yang bernilai US$ 4.420. Nama Hermes semakin melambung tinggi pada tahun 2011 ketika salah satu rancangannya Tas Birkin Bag, yang ditawarkan dalam acara lelang laku dengan harga spektakuler yakni US$ 203.150 atau 2,64 miliar bila dirupiahkan. Saat ini Brand Value Hermès senilai US$ 19,2 Milyar atau sekitar Rp 250,2 Triliun.
Gucci, Rumah mode asal Florence, Italia ini bernaung dibawah Gucci Group yang kepemilikannya dikuasai oleh Kering, Perusahaan asal Perancis. Gucci didirikan pada tahun 1921 dan saat ini CEO Gucci adalah Patrizio Di Marco. Kemajuan Brand Gucci menjulang tinggi pada tahun 2012 dengan peningkatan brand value sebesar 48%, dari US$ 8,8 Milyar menjadi US$ 12,7 Milyar. Dalam daftar Brandz 100 Most Valuable Brands di tahun 2014, Gucci menempati peringkat ke 60. Koleksi terbaik Gucci yang terbuat dari kulit buaya laku dalam lelang seharga US$ 35.000.
Prada menempati Posisi ke 4 sebagai brand fashion paling mewah di dunia. Laju pertumbuhannya meningkat tajam sejak tahun 2012 dari US$ 5,7 Milyar menjadi US$ 9,4 Milyar atau bila dirupiahkan 122, 5 Trilliun di tahun 2014 kemarin. Tahun 1913 menjadi Awal terbentuknya Prada, bermula dari sebuah rumah mode yang berlokasi di Italia yang didirikan oleh Mario Prada. Patrizio Bertelli menjadi CEO Prada saat ini yang berkantor pusat di Milan, Italia.
Masih ingatkah anda dengan Film The Devil Wears Prada yang diperankan oleh artis cantik Anne Hathaway? Film itulah yang membuat Merk Prada menjadi terkenal di dunia. Rancangan Produk terkenal Prada adalah Tas kulit dari burung unta yang dijual untuk publik dengan bandrol harga US$ 10.000 per satuannya. Dengan harga penjualan yang cukup fantastis ini Prada juga masuk dalam Daftar Brandz 100 Most Valuable Global Brands pada tahun 2014.
Masih ingatkah anda dengan Film The Devil Wears Prada yang diperankan oleh artis cantik Anne Hathaway? Film itulah yang membuat Merk Prada menjadi terkenal di dunia. Rancangan Produk terkenal Prada adalah Tas kulit dari burung unta yang dijual untuk publik dengan bandrol harga US$ 10.000 per satuannya. Dengan harga penjualan yang cukup fantastis ini Prada juga masuk dalam Daftar Brandz 100 Most Valuable Global Brands pada tahun 2014.
Merk Rolex dikenal sebagai salah satu jam tangan/arloji berkualitas terbaik di dunia. Didirikan oleh produsen asal Swiss yaitu Alfred Davis dan Hans Wilsdorf pada tahun 1905. Memulai usahanya pertama kali dengan berbasis di London selama 15 tahun kemudian pindah ke Jenewa, Swiss di tahun 1919. Brand Value Rolex saat ini bernilai US$ 7,9 Miliar atau sekitar Rp 10,2 Triliun rupiah. Salah satu koleksi terbaik Rolex yaitu Pealrmaster dapat dibeli oleh kalangan umum tanpa melalui proses lelang, cukup menebusnya dengan uang sebesar US$ 53.000. Baca juga Tren Fashion Harajuku Anak Gaul di Jepang.
Siapa yang tak mengenal Brand Ambassador Chanel seperti Parfum N°5 Eau De Parfum Spray. Parfum ini sangat laris diburu orang, bahkan almarhum Marilyn Monroe pernah menjadi model dalam salah satu Brand Channel. Selain parfum, salah satu produk tasnya The Chanel Diamond Forever juga laris terjual dengan harga US$ 261.000. Chanel didirikan oleh Coco Chanel asal Perancis di tahun 1909. Saat ini brand value nya mencapai US$ 7 Milliar atau sekitar 91,2 Triliun bila dirupiahkan.
Cartier (Société Cartier) memiliki lebih dari 200 cabang toko yang terdapat di 125 negara dengan brand value lebih dari US$ 6,3 Milyar atau sekitar 82,1 Triliun rupiah. Perusahaan asal Paris ini didirikan pada tahun 1847 oleh Louis-François Cartier dan CEO nya saat ini adalah Stanislas de Quercize. Cartier WatchTank Anglaise menjadi Produk terbaik dan paling laris sepanjang masa dengan harga satuan penjualan US$ 32.000..
Didirikan oleh Thomas Burberry pada tahun 1856, Burberry Group plc atau lebih dikenal dengan Burberry ini menduduki peringkat 8 dari 10 "brand fashion termahal dan termewah". Awalnya Burberry berlokasi di Basingtoke namun pindah ke London dengan anak perusahaan Burberry Brit, Burberry Prorsum dan Burberry London. Perusahaan mode asal Inggris ini memiliki brand value sebesar US$ 4,1 Milliar atau 53,4 Triliun rupiah dengan membuka gerai toko lebih dari 500 buah yang bertempat di 50 negara. Branded terkenalnya adalah mantel bulu dari bahan burung mereka yang dijual seharga US$ 35.000.
Adele Casagrande adalah orang yang mendirikan perusahaan fashion Fandi yang berlokasi di Roma, Ibu kota Italia. Produknya yang terkenal adalah Tas Baguette yang dijual dengan harga per item US$ 2.000 sampai dengan US$ 5.000. Saat ini Brand Value Fendi terbilang US$ 4,6 Milyar atau bila dirupiahkan sekitar 46,9 Triliun.
10. Coach, Brand Value 41,7 Trilliun rupiah
Barang-barang mewah kerajinan kulit banyak diciptakan oleh Perusahaan Coach, Inc asal Amerika Serikat ini. Didirikan pada tahun 1941 di kota Manhattan, New York. Saat ini Perusahaan Coach semakin berkembang dengan memiliki gerai toko sebanyak 600 buah di Kanada dan Amerika Serikat. Perusahaan Coach yang saat ini CEO nya adalah Lewis Frankfort memiliki Brand Value lebih dari 41,7 Trilliun rupiah (US$ 3,2 Milyar).
Dan dalam daftar World’s Most Valuable Brands Top #10 Majalah Forbes, Coach menduduki peringkat terakhir dari 10 Merk atau Brand fashion terkenal paling mewah dan mahal di dunia. Sahabat kejadiananeh.com anda berminat untuk membeli branded-branded terkenal ini untuk menaikkan level gengsi anda? Saran saya mending uangnya dipakai buat beli peternakan sapi. Dan buat anda yang tidak berkantong tebal jangan sedihh! Masih banyak jalan menuju ke Roma. Beli saja barang-barang ini di Pasar Senen atau Mangga Dua, ya sekilas-sekilas miriplah dari kejauhan.
Barang-barang mewah kerajinan kulit banyak diciptakan oleh Perusahaan Coach, Inc asal Amerika Serikat ini. Didirikan pada tahun 1941 di kota Manhattan, New York. Saat ini Perusahaan Coach semakin berkembang dengan memiliki gerai toko sebanyak 600 buah di Kanada dan Amerika Serikat. Perusahaan Coach yang saat ini CEO nya adalah Lewis Frankfort memiliki Brand Value lebih dari 41,7 Trilliun rupiah (US$ 3,2 Milyar).
Dan dalam daftar World’s Most Valuable Brands Top #10 Majalah Forbes, Coach menduduki peringkat terakhir dari 10 Merk atau Brand fashion terkenal paling mewah dan mahal di dunia. Sahabat kejadiananeh.com anda berminat untuk membeli branded-branded terkenal ini untuk menaikkan level gengsi anda? Saran saya mending uangnya dipakai buat beli peternakan sapi. Dan buat anda yang tidak berkantong tebal jangan sedihh! Masih banyak jalan menuju ke Roma. Beli saja barang-barang ini di Pasar Senen atau Mangga Dua, ya sekilas-sekilas miriplah dari kejauhan.
Posting Komentar